Womanspedia – Lipstik merupakan hal yang pertama kali muncul ketika memikirkan tentang makeup. Menggunakan lipstik bisa menciptakan perbedaan yang cukup besar pada wajah. Namun, pemilihan warna lipstik yang salah juga bisa merusak penampilan.
Ada beberapa cara untuk memilih warna lipstik yang tepat. Berikut tipsnya.
Pertimbangkan warna kulit
Langkah pertama dalam memilih warna lipstik yang tepat adalah dengan mempertimbangkan warna kulit. Umumnya, ada lima jenis warna kulit. Yaitu fair, light, medium, tan, dan deep.
Untuk warna fair dan fair atau mereka yang memiliki kulit berwarna terang, cocok untuk menggunakan lipstik warna pink terang, coral, peach, nude, dan merah gelap.
Pada mereka dengan kulit medium, warna rose, berry, cherry red, dan mauve sangat cantik jika digunakan. Sementara mereka dengan warna kulit tan atau kecokelatan, warna-warna seperti rock coral, pink tua, dan merah terang dianjurkan. Warna cokelat atau ungu dan turunannya malah harus dihindari.
Bagi mereka yang mempunyai kulit deep atau gelap, justru wajib menggunakan shades warna cokelat dan ungu seperti plum, caramel, dan wine.
Bentuk bibir
Bentuk bibir juga mempengaruhi pemilihan warna lipstik. Jika bibir atas tebal, ada baiknya pilih warna lipstik terang pada bagian bawah bibir. Kemudian padukan dengan warna yang sedikit gelap untuk bibir bagian atas.
Apabila bibir tebal di bagian bawah, warna apapun cocok dan bisa digunakan. Namun timpali dengan sedikit warna nude di tengah bagian bibir atas. Jika bibir asimetris, gunakan pensil bibir untuk menciptakan shade sehingga bibir bisa tampak sama.
Ukuran bibir
Bagi mereka yang mempunyai bibir tipis, hindari menggunakan lipstik warna gelap dan terlalu terang. Ini akan membuat bibir tampak lebih tipis. Solusinya bisa menggunakan lipstik yang creamy atau glossy.
Sebaliknya, mereka yang mempunyai bibir tebal harus menghindari lipstik yang terlalu flashy dan glossy. Lipstik yang terlalu mencolok malah membuat bibir semakin penuh.
Itulah beberapa tips dalam memilih warna lipstik. Selamat mencoba.*(Gema)