Revlon meluncurkan seri Illuminance™ yang menggabungkan skincare dan makeup untuk kulit sehat dan glowing sepanjang hari. Tersedia Serum Tint dan Gel Serum Blush dengan manfaat hidrasi, perlindungan, dan tampilan natural. Temukan produk halal, ringan, dan aman untuk semua jenis kulit.
Womenpedia.id – Revlon, salah satu merek kecantikan ternama, menghadirkan inovasi terbaru melalui seri Illuminance™, produk yang menggabungkan manfaat skincare dan performa makeup. Dengan konsep ini, Revlon berkomitmen membantu perempuan tampil cantik sekaligus merawat kesehatan kulit.
Dua produk andalan dalam seri ini, Revlon Illuminance™ Serum Tint dan Revlon Illuminance™ Gel Serum Blush, dirancang untuk semua jenis kulit. Produk-produk ini memberikan tampilan wajah glowing alami yang tahan lama, sekaligus merawat kulit dengan bahan-bahan berkualitas tinggi.
“Seri Illuminance™ adalah bukti inovasi kami dalam menghadirkan produk yang tidak hanya mempercantik tetapi juga menjaga kesehatan kulit perempuan Indonesia,” ujar Deby Trisjani Wibisana, General Manager Revlon Indonesia.
Revlon Luncurkan Seri Illuminance™
Revlon Illuminance™ Serum Tint
Produk ini memadukan fungsi makeup dan skincare dalam formula ringan seperti serum. Serum Tint bekerja meratakan warna kulit, menyamarkan garis halus, dan memberikan hidrasi sepanjang hari.
Keunggulan:
- Kandungan utama: Ginger Root Extract, Vitamin C, Vitamin E, dan Triple Hyaluronic Acid.
- Manfaat: Melindungi kulit dengan SPF 15, memudarkan noda hitam dalam 4–8 minggu, dan memberikan efek glowing alami.
- Pilihan warna: Light Natural (warm undertone), Light Tan (warm undertone), dan Tan Sand (neutral undertone).
- Harga: Rp 215.000.
Revlon Illuminance™ Gel Serum Blush
Blush on berbentuk gel ini memberikan warna sheer alami pada pipi, dilengkapi manfaat serum untuk hidrasi kulit. Sensasi dingin yang dihasilkan juga menenangkan kulit.
Keunggulan:
- Kandungan utama: Superfood Complex dan Glycerin.
- Manfaat: Memberikan efek dewy segar, menjaga kelembapan kulit, dan menghasilkan tampilan pipi sehat dan plumpy.
- Pilihan warna: Enchanting Mauve (warm undertone) dan Striking Rose (cool undertone).
- Harga: Rp 195.000.
Ketersediaan Produk
Produk dari seri Illuminance™ kini dapat dibeli di toko-toko Revlon, baik online maupun offline. Informasi lebih lanjut tersedia melalui akun resmi Instagram @RevlonID, Facebook @Revlon Indonesia, dan TikTok @revlonid.
Dengan peluncuran ini, Revlon terus memperkuat komitmennya untuk mendukung perempuan Indonesia tampil glowing secara effortless setiap hari.