Resep Menu Tahun Baru Bersama Keluarga berikut ini.
Womenpedia.id – Tidak terasa kita sudah sampai dipenghujung tahun 2021 dan moment yang paling kita tunggu-tunggu yakni berkumpul bersama keluarga tercinta untuk merayakan tahun baru bersama.
Biasanya saat perayaan malam Tahun Baru, pesta kembang api bersama keluarga merupakan moment paling seru apalagi jika ditambah dengan makanan yang enak-enak.
Jika ditanya makanan khas ada malam tahun baru yakni jagung bakar dan roti bakar menjadi menu favorit. Namun tak hanya itu menu tahun baru yang bisa Anda nikmati, sebab ada banyak menu makan yang cocok dinikmati seperti ayam kodok. Yuk cobain buat menu ayam kodok dengan resep berikut ini:
Resep Ayam Kodok

Bahan
- 1 ekor ayam berat 950 gram
- 4 butir telur, rebus, kupas
- 3 iris roti tawar, potong dadu kecil
- 150 ml susu cair
- 300 gram daging sapi cincang
- 50 gram bawang goreng
- 50 gram pasta hati sapi, siap beli
- 6 sdm kecap asin beraroma
- 2 sdt garam
- 1 sdt merica bubuk
- 1 biji pala, parut
- 4 butir telur
Bumbu Olesan
- 1 sdm margarin, cairkan
- 1 sdm kecap manis
- Campur menjadi satu
Bahan pelengkap
Setup sayur dan kentang goreng
Bahan Saus
- 2 sdm margarin
- 1 buah bawang bombai, iris
- 1 sdm tepung terigu
- 500 ml air
- 8 sdm kecap manis
- 3 sdm saus tomat
- 4 sdm kecap asin beraroma
- 1 sdt kecap Inggris
- 1 sdt garam
- 1 sdt merica bubuk
- 1 biji pala, memarkan
Cara MemMembuat
- Siangi ayam, keluarkan tulang ayam dan dagingnya, kecuali sayap dan pahanya, sisihkan. Haluskan daging ayam.
- Roti tawar rendam dalam susu cair hingga lunak, sisihkan.
- Campur daging ayam yang telah dihaluskan dengan daging sapi cincang, bawang goreng, pasta hati, kecap asin beraroma, garam, pala, merica, campuran susu dan roti tawar, aduk rata.
- Penyelesaian: Masukkan adonan daging ke dalam ayam, tata telur rebus ke arah leher dan dua di bagian perut. Tambahkan adonan ayam lagi hingga kembali membentuk ayam utuh dan jahit dengan mempergunakan benang. Setelah rapi tusuk-tusuk bagian luar kulit ayam dengan tusuk gigi agar pada saat dikukus kulit tidak pecah. Kukus selama 45 menit hingga matang, angkat.
- Olesi dengan campuran margarin cair dengan kecap manis. Panggang dalam oven dengan temperature 180 derajat Celsius hingga berwarna kecokelatan, angkat.
- Saus: panaskan margarin, tumis bawang bombai hingga harum, masukkan tepung terigu, aduk, tuangkan air, aduk rata. Masukkan kecap manis, saus tomat, kecap asin, kecap Inggris, garam, merica, dan pala, masak hingga mendidih dan mengental, angkat.
- Sajikan ayam kodok dengan setup sayuran dan kentang goreng beserta sausnya.
Ayam kodok siap untuk disantap dan jangan lupa nikmati bersama keluarga, selamat tahun baru!!