Fakta Tentang Anessa Lebih Dari Sekedar Sunscreen

Fakta Tentang Anessa Lebih Dari Sekedar Sunscreen

Womenpedia.id – Pada umumnya, konsumen mencari produk sunscreen dengan proteksi yang tinggi dan tahan lama di bawah paparan sinar matahari. Namun, manfaat perawatan kulit dan aspek sensorik juga menjadi hal yang penting.

Menurut hasil riset yang dilakukan oleh Shiseido dan Kantar, saat ini sebanyak 1 dari 5 orang masih enggan untuk menggunakan sunscreen untuk kebutuhan perlindungan mataharinya. Riset ini juga menunjukkan 10 alasan tertinggi mengapa masih banyak orang yang enggan menggunakan sunscreen, diantaranya adalah:

  1. Produk sunscreen membuat kulit terasa lebih lengket
  2. Sudah menggunakan produk lain yang juga memberikan proteksi SPF
  3. Produk sunscreen tidak tahan air
  4. Tidak menemukan produk yang dapat memberikan proteksi tinggi dari UVA dan UVB
  5. Product suncscreen membuat kulit terasa lebih berat
  6. Produk sunscreen tidak tahan keringat
  7. Produk sunscreen tidak effektif dalam mencegah flek hitam pada kuli
  8. Tidak menemukan sunscreen yang sesuai untuk kulit sensitive
  9. Produk sunscreen membuat kulit terlihat berminyak dan terlalu berkilau
  10. Produk sunscreen tidak dapat digunakan sebagai makeup base atau primer

Menjawab semua kebutuhan tersebut, Anessa menghadirkan produk sunscreen dengan proteksi tinggi yang tahan air dan juga bertekstur ringan.

Keunggulan Anessa

  • Satu-satunya beauty sunscreen yang memberikan Ultimate UV Protection dengan Triple Defense Technology serta memiliki 50% kandungan skincare.
  • Tak hanya proteksi yang long lasting, tekstur sangat ringan, nyaman, dan memiliki skincare benefits, dapat digunakan untuk segala occasion daily to heavy duty, dan hadir dalam berbagai product range yg lengkap dari all skin type hingga sensitive skin:
  1. Dapat digunakan sebagai alas makeup (primer)
  2. Memiliki efek melembabkan dan menghidrasi kulit
  3. Memiliki fungsi untuk mencegah penuaan kulit beserta tanda-tanda lainnya seperti flek hitam, kulit kusam dan kering

Triple Defense Technology

  • Thermo Booster Technology: Bekerja dengan membentuk lapisan pelindung yang kuat terhadap paparan sinar UV, bahkan saat kulit terekspos oleh suhu panas atau pun sinar matahari.
  • Aqua Booster EX Technology: Merupakan teknologi lapisan UV block yang mampu bereaksi dan memberikan perlindungan yang semakin kuat saat kulit terpapar mineral di dalam keringat atau air.
  • Super Waterproof & Sweatproof: Memberikan proteksi yang tahan lama, sebab tidak mudah luntur saat terkena air, yang menjadikan produk ini ramah terhadap lingkungan.

50% Formula Beauty Sunscreen

  • Ekstrak Daun Hijau (Kandungan Asli Shiseido): mampu mencegah penuaan dini dan melindungi kulit dari oksidasi, kaya akan anti-oxidant.
  • Ekstrak Bunga Kuning (Rosaceae/Tormentilla): Mencegah pelebaran pembuluh darah yang dapat menyebabkan kulit menjadi keriput.
  • Super Hyaluronic Acid dan Collagen: Menjaga kulit agar tetap lembab, terhidrasi dan kencang.

Varian Anessa di Indonesia

Hadir dengan 3 series: Gold, Whitening and Mild series:

Read More
Product Anessa Beuty Sunscreen
Product Anessa Beuty Sunscreen/Istimewa

Gold Deries: Anessa Perfect UV Sunscreen Skincare Milk: best seller product, dengan tekstur yang lembut dan ringan sehingga mudah diaplikasikan dan diratakan ke kulit. Tersedia dalam dua kemasan yaitu 20ml dengan harga Rp 199.000 dan 60ml dengan harga Rp 489.000.

Anessa Perfect UV Sunscreen Skincare Gel: tekstur yang dewy dan fresh sehingga mudah diaplikasikan dan diratakan dengan kulit. Tersedia kemasan 90gr dengan harga Rp 399.000.

Anessa Perfect UV Sunscreen Skincare Spray: digunakan pada wajah, tubuh, rambut serta dapat digunakan di atas make-up dengan aroma citrus yang menyegarkan. Tersedia  kemasan 60gr dengan harga Rp 299.000.

2. Whitening Series

Anessa Whitening UV Sunscreen Gel: memiliki kandungan formula tranexamic acid yang mampu mencerahkan, serta mencegah noda hitam pada kulit. Tersedia kemasan 90gr dengan harga Rp 399.000.

3. Mild Series (aman untuk kulit sensitif, anak-anak dan bayi diatas 6 bulan)

Anessa Perfect UV Mild Milk 60 ml (baru): Dengan Smooth Protect Technology yang memberikan perlindungan UV secara maksimal, namun lembut di kulit. Tekstur Milk yang ringan, tanpa bahan additive, alcohol, fragrance. Tersedia kemasan 60ml dengan harga Rp 489.000

Anessa Moisture UV Mild Gel 90gr (baru): tekstur yang dewy dan fresh memberikan hidrasi di kulit lebih tahan lama. Tersedia kemasan 90gr dengan harga Rp 399.000.(Ria)

Related posts