Womans Wajib Tahu, 3 Cara Membersihkan Sponge Makeup

Womans Wajib Tahu, 3 Cara Membersihkan Sponge Makeup
Istimewa

Sponge makeup merupakan salah satu alat makeup yang wajib Anda bersihkan agar terhindar dari kuman dan bakteri. Untuk itu simak cara berikut ini.

Womenpedia.id – Sponge makeup adalah salah satu alat yang banyak digunakan untuk mengaplikasikan foundation atau produk makeup cair lainnya bagi mereka yang gemar memakai riasan wajah.

Bagi Anda pengguna makeup, tahukah Anda bahwa tak hanya kuas makeup yang harus di bersihkan namun juga sponge makeup. Sebab, mnggunakan alat-alat kecantikan seperti kuas atau spons yang kotor tanpa pernah mencucinya merupakan salah satu penyebab utama munculnya berbagai masalah wajah seperti jerawat tanpa Anda sadari yang disebabkan oleh kuman dan bakteri yang terdapat pada sponge makeup. Nah, bagi kalian yang tidak tahu cara membersihkan sponge makeup, perhatikan cara yang kami berikan berikut ini:

Cara Membersihkan Sponge Makeup

1. Membersihkan Sponge dengan Merendamnya

Womans Wajib Tahu, 3 Cara Membersihkan Sponge Makeup
Istimewa

Merendam sponge dapat dilakukan agar sponge lebih bersih secara maksimal. Anda bisa memadukan dua cara membersihkan spons makeup dengan merendamnya dahulu, lalu menggunakan sabun batang.

Read More
  • Rendam sponge makeup. Teteskan sabun pembersih ke dalam mangkuk kecil dengan air hangat, rendam sponge kotor ke larutan sabun. Biarkan meresap selama beberapa menit.
  • Gosokkan sponge dengan sabun batang, fokus pada area dengan noda yang dalam. Setelah busa mulai terbentuk, mulai gosok lagi dengan lebih dalam.
  • Bilas sponge makeup di bawah air mengalir, dan pastikan semua busa dan sabun tidak ada yang tersisa.
  • Jemur sponge makeup hingga kering sebelum digunakan kembali.

2. Bersihkan spons dengan sabun cair

Womans Wajib Tahu, 3 Cara Membersihkan Sponge Makeup
Iatimewa

Tuangkan sedikit sabun cair lembut (misalnya sampo bayi atau sabun cuci piring) ke atas sponge. Pijatkan sabun pada permukaan sponge dengan jari tangan. Setelah sabun seluruhnya terserap, bilaslah spons dengan air hangat dan peras sisa airnya. Ulangi proses ini hingga air yang keluar dari sponge jernih.

  •  Anda juga boleh menuangkan sabun ke telapak tangan dan menggosok sponge di antara kedua telapak tangan alih-alih memijatkan sabun ke permukaan sponge.
  • Sponge yang dapat digunakan kembali sangat mudah menyerap cairan. Jadi, untuk membersihkan seluruh sisa riasan, Anda mungkin harus menuangkan sabun dan membilasnya berulang-ulang.
  • Beberapa jenis sponge yang juga disebut makeup blender dijual bersama cairan pembersih khusus. Namun, membersihkan sponge ini dengan sampo bayi atau sabun cuci piring lembut tidak akan merusaknya.

3. Gunakan larutan pembersih

Womans Wajib Tahu, 3 Cara Membersihkan Sponge Makeup
Istimewa

Bunda bisa mendapatkan sponge make up yang kembali berkilau dengan bantuan larutan pembersih, seperti micellar water. Ini adalah cara yang bagus untuk menjaga sponge make up Bunda bebas dari kuman dan bakteri.

  • Tambahkan larutan pembersih ke air hangat, pastikan memiliki banyak gelembung.
  • Rendam sponge make up ke dalam air, dan peras hingga sponge mengembang. Ini memastikan bahwa Bunda telah membersihkan seluruh sponge.
  • Gosok sponge di tangan atau baki pembersih untuk mengeluarkan kotoran dari dalam. Peras dan ulangi prosesnya sampai benar-benar bersih.
  • Keringkan spons dengan handuk bersih dan diamkan hingga kering sepenuhnya. Hindari menggunakannya saat masih basah.

Nah, itulah beberapa cara membersihkan sponge makeup agar bersih dan terhindar dari berbagai macam permasalah kulit wajah yang diakibatkan oleh kuman dan bakteri yang terdapat pada sponge. selamat mecoba!

Related posts