Eksfoliasi kulit mati dengan cara berikut ini.
Womenpedia.id – Eksfoliasi merupakan proses pengangkatan/pengelupasan sel kulit mati dan kotoran dari permukaan kulit yang membuat kulit tampak kusam agar sel kulit baru bisa terbentuk (regenerasi) dengan menggunakan zat kimia ataupun bahan alami.
Eksfoliasi pada kulit bisa menghilangkan kulit yang kering atau kusam, meningkatkan sirkulasi darah, dan mencerahkan serta memperbaiki penampilan kulit Anda yang lebih sehat dan kenyal.
Bagi Anda yang ingin melakukan eksfoliasi kulit mati terdapat beberapa cara yang bisa Anda lakukan, seperti berikut ini:
Cara Eksfoliasi kulit Mati

1. Gunakan gula
Gula adalah salah satu eksfolian alami terbaik karena butirannya kecil dan kasar, sehingga ideal untuk mengangkat sel kulit mati. Gula juga mengandung asam glikolat yang akan membantu memecah sel kulit mati dan mengurangi munculnya garis-garis halus.
Berikut cara mengangkat sel kulit mati secara alami dengan memanfaatkan gula:
- Buat eksfolian gula sendiri dengan setengah cangkir gula dan setengah cangkir minyak zaitun.
- Oleskan pada kulit wajah.
- Pijat dengan gerakan melingkar.
- Biarkan 10-15 menit, kemudian bilas dengan air dingin dan keringkan.
- Lakukan langkah-langkah tersebut 2 kali dalam seminggu secara rutin.
2. Kantong Teh Hijau
Cara menghilangkan sel kulit mati berikutnya adalah dengan bantuan kantong teh hijau.
Tekstur daun teh hijau yang agak kasar bisa membantu kita mengelupas sel kulit mati dan membersihkan wajah sampai pori-pori.
Nah, agar wajah selalu terlihat elastis, oleskan kantong teh hijau yang masih segar pada wajah dan diamkan selama 15 menit. Pijat wajah dengan gerakan memutar saat dibersihkan.
3. Garam Laut
Cara mengangkat sel kulit mati selanjutnya dengan menggunakan garam laut.
Garam laut adalah eksfolian yang sangat bagus untuk mengangkat sel kulit mati karena butirannya kasar dan besar.
Untuk cara eksfoliasi kulit mati, Moms bisa menggunakan secangkir garam Himalaya yang ditumbuk halus terlebih dahulu baru dicampurkan dengan minyak kelapa atau minyak almond.
Setelah itu, oleskan pada kulit dan pijat dengan gerakan melingkar.
Biarkan selama 10-15 menit lalu bilas dengan air dingin dan keringkan.
Berhubung ukuran butirannya ini cukup besar dan agak kasar, sebaiknya Moms tidak menggunakan garam laut jika memiliki kulit sensitif.
4. Oleskan madu
Madu sangat bagus untuk kulit Anda karena memiliki manfaat antibakteri, antivirus, antiseptik, dan anti jamur.
Ini dapat membantu mengurangi kemungkinan infeksi dan kemerahan pada kulit, dan juga membantu melawan jerawat.
Madu juga berguna menjaga kelembapan saat pengelupasan sel kulit mati.
Jadi, madu adalah eksfolian pelembab yang cocok untuk kulit kering.
Cara mengangkat sel kulit mati secara alami dengan madu, yakni sebagai berikut:
- Buat eksfolian Anda sendiri menggunakan satu sendok teh madu mentah dan setengah sendok teh soda kue.
- Oleskan campuran pada kulit wajah.
- Pijat dengan gerakan melingkar.
- Biarkan 10-15 menit, kemudian bilas dengan air dingin dan keringkan.
- Lakukan langkah-langkah tersebut 2 kali dalam seminggu secara rutin atau sesuai kebutuhan.
Nah, itulah beberapa cara eksfoliasi kulit mati yang bisa Anda lakukan sendiri di rumah. Selamat mencoba!